Baru beli buku tentang marketing yang ditulis oleh Yuswohady “Crowd”, dengan tagline-nya “Marketing Becomes Horizon”. Mau review dikit 🙂

Kalau ngga salah, dulu pun saya sempat menulis ke tentang “The World is Flat”-nya Thomas Friedman entah dimana 🙂 . Bisa dibilang menyambung dari itu. Sekedar ringkas yg belum baca, what makes the world is flat?

1.Jatuhnya tembok berlin yang menandai matinya komunisme.
2.Initial Public Offering (IPO) nya netscape yang merupakan critical mass yang merebak di internet.
3.Munculnya workflow software.
4.Opensourcing.
5.Outsourcing.
6.Offshoring.
7.Supply chaining.
8.Insourcing.
9.In-forming.
10.Proses “digitalisasi-mobilisasi-personalisasi-virtualisasi” yang menjadi akselerator kesembilan tren sebelumnya.

Singkatnya, dengan adanya ke-10 bagian itu, potensi individu terlepas, saling berkolaborasi yang pada akhirnya terciptalah “dunia baru”. Dunia baru yang didalamnya terdapat kolaborasi, salah satunya berupa sharing knowledge, memungkinkan untuk melahirkan inovasi-inovasi yang belum ada sebelumnya.

Kurang lebih, ini yg di tulis si Friedman… “The world is becoming flat . Several technological and political forces have converged, and that has produced a global, Web-enabled playing field that allows for multiple forms of collaboration without regard to geography or distance – or soon, even language”.

Yup, bahkan bahasa sudah bukan lagi batasan. Salah satu teknologinya yg mendukung adalah web 2.0 (baca : web two). Definisinya banyak mengenai web 2.0 ini, pengertian ringannya… membuat teknologi yang kita gunakan benar-benar membuat kita sebagai manusia seutuh-utuhnya. Utuh bersama emosinya, aspirasinya, perasaannya. Facebook, blog, wikipedia, itu web 2.0. Kenapa? Karena di facebook ketahuan bahwa manusia itu sebenarnya “narsis” berbagai macam gaya foto dipasang, berbagai macam kata-kata dipasang (hayo ngaku..:-) ) ngga apa-apa itu berarti anda manusia. Atau blog. Kalau dulu web sangat-sangat kaku, hanya sifatnya informatif, “angkuh”, maka keberadaan blog membuat adanya interaksi antara si pengunjung dan pemiliknya yang lebih dekat, lebih manusiawi. Wikipedia, kalau dulu baca ensiklopedia cuma dari orang-orang pakar, tapi di wikipedia semua orang berkolaborasi hingga tercipta ensiklopedia yg “sempurna”.

Tulisan Lain   MyPersonality.info : Personality Type

Selain itu… linux. Linux pun salah satu bentuk “the world is flat”. Hasil kolaborasi programmer seluruh dunia. Open source (keterbukaan) di linux, yang membuat menjadi manusiawi. Karena semua orang bisa berkontribusi didalamnya, mengekspresikan diri ke dalamnya. Segala dan keberadaan open source merupakan “the worls is flat”. Sewaktu seminar,saya biasanya selalu meracuni ke peserta, tren teknologi… memungkinkan kita sebagai individu untuk mengekspresikan diri terhadap teknologi yang kita gunakan, dan itu linux 🙂 (salah satunya usplash yg kmrn saya buat 🙂 ). Kenapa firefox lebih unggul dari IE? Di firefox kita bisa buat plugin sendiri, kita berkembang seiring berkembangnya teknologi, seolah-olah kita berada didalam teknologi. Itulah web.20.

Lalu apa hubungannya sama marketing? Hmm, sebelumnya dulu juga ada buku marketing yang judulnya “Marketing in Venus” yang juga didalamnya ada Yuswohady dengan penulis utama Hermawan Kertajaya. Venus itu di identikan dengan wanita (perasaan). Dan keberadaan web 2.0 semakin mendorong di bumi ini semakin perasa, atau bisa dibilang…. market is become human.

Lalu crowd? Crowd disini diartikan komunitas. Karena adanya kolaborasi, adanya ekspresi, maka lahirlah komunitas berdasarkan kesamaan kolaborasi, ekspresi tersebut. Para perusahaan atau pemasar jika ingin produknya laku mereka harus mengikuti market, mereka masuk ke dalam crowd atau mereka membuat crowd itu sendiri. Itulah yang dilakukan Sun dengan OSUM-nya yang kemarin temen saya promosiin :-), mereka lagi buat crowd 🙂 . Kalau dulu populer dengan istilah B2C (business to costumer), maka di crowd ini C2C (costumer to costumer). Atau bahasa databasenya, kalau dulu one to many, di crowd itu many to many 🙂

Lalu selain itu? Maaf saya menulis sampai disini saja. Bukunya tebal, ngga mungkin saya bahas semua. Lagipula saya ngga dibayar sama penulis disuruh promosi 🙂

Tulisan Lain   Review Huawei Smartwatch GT 2 Pro : Premium dengan Fitur Fitnes Melimpah

By alfach

One thought on “Crowd”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *