Yup, hari ini tepat 1 tahun blog saya terhosting. Sudah 1 tahun blog ini berjalan. Lumayan, walau saya belum konsisten menulis secara aktif (pengennya setiap hari ada tulisan). Tapi dikarenakan terbatasnya hubungan internet, terutama 2 bulan terakhir. Karena saya memutuskan hubungan dengan IM2, tapi mungkin hanya sementara.
Alhamdulillah, secara trafic semakin lama semakin meningkat. Bahkan bulan kemarin sempat down karena bandwidthnya habis. Cuma 1 Gb, maklum masih yang ringan-ringan dulu 🙂 Insya Allah perlahan-lahan akan di tambah. Selain itu dari segi tulisan… kalau coba searching di google. Ada beberapa tema, blog saya selalu menempati rangking yang lumayan. Tulisan saya pun ternyata tersebar di forum, milis, blog juga… bahkan ada yang mencopy tapi ngga mencantumkan nama penulisnya.. huh!, tapi ngga apa-apa. Yang penting semangat berbagi, dan pengen menyentuh semakin banyak orang lewat tulisan.
Sebenarnya saya nge-blog dahulu sejak tahun 2003-2004, kalau ga salah. Selalu berpindah-pindah tempat blog. Dari yang berupa sub domain, atau juga pernah memiliki domain selain ini. Ya, itu semata karena suka belajar dan menemukan suatu hal yang baru.
Semoga domain ini bisa konsisten, dan pasti bermanfaat bagi para pengunjung 😛
semangat ka, moga blognya terus bermanfaat seterusnya 🙂